SMP Pembangunan Jaya (PJ) memberikan kepercayaan kepada para siswa angkatan ke-28 untuk menyelenggarakan G@laxee (Galang Aksi dan Kreasi Siswa) ke-25, ‘’Velcranova”, dengan puncak acara yang berlangsung hari Sabtu (9/3/2024).
Nama Velcranova sendiri memiliki makna “Generasi pemimpin laksana bintang baru yang tangkas dan kreatif, serta pemimpin yang bijaksana dan sanggup menghadapi berbagai masalah”.
Kepala Sekolah SMP Pembangunan Jaya, Ariani mengatakan, seni atau kesenian telah menjadi bagian dari hidup masyarakat sebagai media mengekspresikan kreativitas melalui berbagai ranah seni, seperti tarian, music, dan kemampuan berorganisasi.
“Kreativitas saat ini juga telah menjadi life skill yang perlu dimiliki setiap individu, sehingga perlu adanya wadah untuk menyalurkan kreativitas yang dihadirkan oleh SMP Pembangunan Jaya dalam kegiatan G@laxee,” ujarnya.
Selain menampikan seni musik dan tari, G@laxee tahun ini mengambil tema Melodies of Batavia. G@laxee selalu berkaitan dengan melodi atau musik yang dimainkan pada malam hari oleh bintang tamu yang dihadirkan dari tahun ke tahun.
Kata Batavia sendiri diambil dari suasana percampuran budaya Eropa dan Indonesia. Yaitu, perpaduan Eropa yang terkenal dengan dunia hiburan yang berkaitan dengan kelap-kelip lampu pada malam hari dan budaya Indonesia yang terkenal dengan musik-musik yang dihasilkannya. Jadi mengangkat seni di Indonesia dan Batavia dengan nuansa lama.
“Kami melibatkan semua unit sekolah, mulai dari TK hingga SMA, dengan penampilan siswa seperti tari tradisional, modern dance, solo vocal, student band, teacher band, alumnus, dan audition band. Ada penampilan spesial dari HiVi, The Lantis, Amira Karin, dan DJ Atandjoeng,” jelasnya.