Terbaru

HUT Pertama RSIA Bina Medika

Pinterest LinkedIn Tumblr WhatsApp

RSIA Bina Medika menyelenggarakan syukuran HUT pertama, hari Selasa (8/6). Perayaan dilaksanakan secara sederhana dengan tetap menjalankan protokol kesehatan. Hanya dihadiri oleh perwakilan manajemen dan dokter spesialis RSIA Bina Medika, serta beberapa pejabat pemerintah setempat dan beberapa organisasi rumah sakit.

Acaranya, mengusung tema “Bersama Satukan Hati, Buat Bumi Tersenyum Kembali”. Dengan tema tersebut, RSIA Bina Medika mengajak semua masyarakat untuk memulai hidup dengan meminimalisir sampah mulai dari rumah.

Head of Marketing RSIA Bina Medika, Helky Nugroho mengatakan, RSIA Bina Medika sudah mulai menerapkan pelayanan tanpa plastik. Artinya, pasien, staf, dan dokter di rumah sakit membawa tumbler atau botol minum dan tempat makan dari rumah masing-masing, sebagai upaya mengurangi sampah plastik. 

“Ke depan, melalui ruang rawat inap, kami akan menyediakan tumbler khusus dan tempat makan yang dapat dibersihkan kembali. Masih banyak kampanye yang akan dijalankan untuk membantu mengurangi sampah plastik,” ucapnya. 

Direktur RSIA Bina Medika, Irma Rismayanty, menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah membantu dalam proses perjalanan dari awal operasional rumah sakit sampai dengan satu tahun berjalan. Beliau sangat bersyukur di tengah pandemi Covid-19, RSIA Bina Medika tetap dapat memberikan pelayanan terbaik dan menjadi pilihan untuk masyarakat. (nadia)

Write A Comment